POJOKSATU.id – Memiliki taman rumah tentunya adalah impian setiap orang. Selain dijadikan tempat bersantai, adanya taman rumah juga bisa membuat suasana menjadi lebih asri serta membawa efek yang baik untuk kesehatan.
Namun, memiliki taman rumah menjadi masalah tersendiri bagi mereka yang tinggal di perkotaan, khususnya yang memiliki luas hunian yang tidak luas.
Meski demikian, ternyata anda dapat menghadirkan taman minimalis di depan rumah anda. Hanya saja, anda perlu memperhatikan pemilihan tanaman, dekorasi dan juga susunan yang pas agar terlihat indah dan nyaman.
Dalam artikel ini, Pojoksatu.id akan memberikan beberapa inspirasi desain taman depan rumah yang bisa anda pertimbangkan sesuai dengan luas lahan yang anda miliki. Simak ulasan berikut.
Baca Juga : 5 Tips Membangun Ruang Tamu Minimalis di Teras, Sederhana tapi Lega
1. Taman Depan Rumah dengan Kursi Teras
Setelah seharian melakukan aktivitas yang melelahkan pikiran dan tubuh, anda membutuhkan tempat pelarian. Selain bersantai di kamar tidur, anda juga bisa menenangkan pikiran di tengah taman depan rumah ini.
Penuhi taman depan rumah dengan berbagai tanaman hias kesukaanmu, lalu letakkan beberapa kursi untuk beristirahat seperti kursi teras rotan.
2. Taman Depan Rumah dengan Ayunan
Selain kursi, ayunan juga menjadi suatu benda penting yang bisa anda letakkan pada taman depan rumah. Selain membuat anak-anak menjadi senang, ayunan tersebut pun bisa anda gunakan sebagai tempat untuk bersantai.
Baca Juga :
9 Inspirasi Desain Ruang Tamu di Teras Depan, Praktis dan Efisien tapi Berkesan
3. Taman Depan Rumah dengan Patung-Patung Estetik
Selanjutnya, cara menata taman rumah yang baik agar terlihat menarik yaitu dengan menambahkan dekorasi patung estetik. Anda bisa memilih patung figur hewan ataupun bentuk abstrak untuk diletakan di taman.
Dengan cara tersebut, Estetika dari taman rumah milik anda pun akan naik. Cobalah untuk menyesuaikan dengan tema taman yang dibuat agar lebih selaras dan menarik.
4. Taman Depan Rumah dengan Kolam
Bukan hanya lahan rumah berukuran besar saja yang boleh memiliki kolam di taman. Anda juga bisa kok, hanya saja anda harus memperhatikan ukuran kolamnya.
Buatlah sebuah kolam dengan model air mancur favoritmu dan hiasi kolam tersebut dengan teratai.
Jika memungkinkan untuk membuat sistem pengairan, anda bisa memelihara ikan kecil di sini, misalnya ikan cupang.
Setelah itu, hiasi sekeliling kolam dengan bunga warna-warni. Jangan lupa juga sebarkan bebatuan kecil untuk mencegah tanah menjadi becek akibat cipratan air kolam.
Baca Juga : 6 Ide Desain Taman Cantik di Lahan Sempit, Teras Rumah Minimalis Jadi Menawan
5. Taman Depan Rumah dengan Batu
Taman depan rumah yang kecil juga dapat terlihat menarik dengan sentuhan elemen bernuansa batu alam. Anda bisa menambahkan bebatuan di area taman agar memberikan kesan natural yang kuat.
Selain itu, kehadiran batu juga dapat membuat taman kecil di rumah anda menjadi terlihat lebih unik.
6. Taman Depan Rumah di Area Teras
Jika anda memiliki banyak tanaman, anda juga bisa menyimpannya di area teras. Pilihlah tanaman hias dengan pot kecil untuk diletakkan di teras rumah.
Susun pot-pot tersebut sehingga terlihat cantik dan menyerupai taman, Taman di area teras anda pun tentunya akan menjadi daya tarik tersendiri pada hunian.
7. Taman Depan Rumah dengan Pohon Palem
Ingin memiliki taman rumah yang tak hanya sejuk tetapi juga estetis? Caranya mudah, yakni dengan menghadirkan pohon palem di taman depan rumah.
Jenis dan ukuran pohon palem sendiri beraneka ragam. anda dapat memilih jenis yang sesuai dengan keinginan dan desain rumah.
8. Taman Depan Rumah dengan Jalan Setapak
Sebuah taman depan rumah tidak selalu harus dipenuhi dengan tanaman. Dengan hanya hamparan rumput pun sudah menciptakan suasana yang asri.
Agar rumput selalu terlihat rapi dan tidak terinjak, buatlah jalan setapak pada taman tersebut. Untuk tampilan yang lebih menarik, anda bisa menggunakan batu alam warna-warni atau batu dengan motif sesuai keinginan anda.
9. Taman Depan Rumah di Area Pintu Masuk
Jangan khawatir jika anda tidak memiliki lahan lebih untuk taman depan rumah, karena area pintu masuk juga bisa dijadikan sebagai taman.
Caranya sederhana, anda hanya perlu meletakkan sejumlah tanaman dalam pot kecil yang bentuknya beragam.
Susun dengan rapi di sekitar area pintu masuk agar tidak menghalangi jalan masuk ke dalam rumah.Pasti Cantik!
Jangan lupa untuk memangkas tanaman yang sudah lebat agar tidak mengganggu pemandangan.
10. Taman Depan Rumah ala Jepang
Anda bisa menerapkan taman rumah ala Jepang yang identik dengan rerumputan, pohon, semak-semak, dan bebatuan.
Meski dengan elemen-elemen sederhana, sederhana, namun suasana yang tercipta dari taman rumah ala Jepang ini akan membawa efek asri dan damai.
11. Taman Depan Rumah dengan Sarana Budidaya Tanaman
Bila mayoritas budidaya tanaman di hunian dilakukan di lahan yang cukup besar dan sering berada di belakang rumah, anda bisa melakukannya di depan rumah anda.
Tidak perlu menanam berbagai jenis tanaman, satu jenis tanaman pun bisa. Dengan adanya budidaya tanaman ini tentunya akan menjadi spot menarik dalam hunian anda. (*/pojoksatu)
Terima Kasih Untuk Kakak Yang Sudah Datang Ke Website Kami Blogname Dengan Artikel Yang Berjudul 11 Inspirasi Desain Taman Depan Rumah yang Sejuk, Cocok untuk Jadi Tempat Bersantai – Pojoksatu.id, Kami Menyajikan Banyak Macam Tips Dan Cara Yang Bermanfaat Untuk Kita Semua.Jangan Lupa Untuk Selalu Bagikan Artikel Ini Jika Bermanfaat.
Blog : Blogname
Sumber : https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMicWh0dHBzOi8vcG9qb2tzYXR1LmlkL3RpcHMtdHJlbi8yMDIzLzAxLzAzLzExLWluc3BpcmFzaS1kZXNhaW4tdGFtYW4tZGVwYW4tcnVtYWgteWFuZy1zZWp1ay1jb2Nvay11bnR1ay1iZXJzYW50YWkv0gEA?oc=5
carajitu.biz.id